Si Cantik Refugia Pengendali Hama
Berikut beberapa tanaman refugia yang banyak ditemui di lapangan, yaitu:
- Bunga kertas (Zinnia sp) merupakan tanaman berbunga yang banyak ditaman sebagai tanaman hias. Bunga kertas tumbuh dengan mudah dan lebih menyukai tanah gembur dengan sinar matahari penuh. Bunga kertas selalu mekar dan bunganya beraneka warna sehingga banyak dikunjungi serangga dari berbagai jenis kupu-kupu, semut, kumbang, laba-laba dan lebah. Tanaman ini sangat berpotensi digunakan sebagai refugia pada lahan pertanaman padi .
- Kenikir (Cosmos caudatus) adalah tumbuhan tahunan dengan tinggi dapat mencapai 1 meter. Baunya seperti damar apabila diremas. Bunganya tersusun pada bongkol berwarma oranye. Kenikir mudah beradaptasi dan mudah ditanam. Benih yang kering dapat langsung ditabur/disemai. Bunga ini mampu menarik hama dan serangga musuh alami untuk membantu proses penyerbukan dan mengendalikan hama.
- Marigold merupakan tanaman sejenis kenikir yang memiliki banyak nama antara lain tagetes, gemitir, atau carendula. Serangga hama tertarik pada bunga marigold karena bau nectar yang dikeluarkannya. Selain itu, bunga ini juga dapat menarik serangga predator seperti kumbang, lebah, tomcat dan semut.
- Bunga matahari (Helianthus annuus) menghasilkan bunga berukuran besar dan pada umumnya berwarna kuning. Bunga matahari juga sangat mudah ditanam dan cepat tumbuh. Bunga matahari efektif untuk mengendalikan hama wereng pada tanaman padi. Bunga ini dapat menarik predator jenis pirate bugs yang dapat memangsa wereng, thrips, aphids, tungau, kepik, kutu putih serta laba-laba .
- Selasih merupakan tanaman semak. Bunga dan daun selasih mengandung senyawa methyl eugenol (ME). Senyawa ini berperan sebagai atraktan (pemikat) bagi hama lalat buah jantan karena menyerupai aroma seksual yang dikeluarkan lalat buah betina. Biasanya antara pukul 08.00-11.00 pagi, pucuk dan bakal bunga selasih akan dikerubuti lalat buah. Oleh karena itu, tanaman ini sangat disarankan untuk ditanam sebagai refugia untuk melindungi tanaman yang rentan serangan hama lalat buah seperti cabai, tomat, nangka, jambu dan lain-lain.
Teknik Penanaman Refugia
Tata letak penanaman refugia harus diatur sedemikian rupa sesuai dengan fungsi dan manfaatnya. Penanaman diusahakan berjajar memanjang di luar area tanaman pokok. Pada lahan sawah, refugia ditanam pada pinggiran pematang atau tanah kosong di sekitar sawah. Penanaman juga diusahakan sejajar dengan sinar matahari sehingga tidak menutupi atau mengganggu penyerapan sinar matahari bagi tanaman utama. Usahakan tidak terlalu rimbun karena dikhawatirkan dapat mengundang hama lain misal hama tikus pada pertanaman padi.
Waktu penanaman refugia sebaiknya sebelum olah tanah atau sebelum tanaman utama ditanam agar dapat dimanfaatkan sebagai tempat berlindung dan berkembang biak bagi musuh alami dan serangga polinasi. Saat tanaman pokok mulai tumbuh, refugia diharapkan sudah berbunga sehingga dapat menyediakan sumber makanan bagi musuh alami.
Sumber: Dari berbagai sumber